Rabu, 13 Januari 2021

PANDUAN CARA VERIFIKASI DAN VALIDASI RAPOR MUTU PMP OLEH PENGAWAS SEKOLAH BINAAN

 Assalamualaikum Wr. Wb.

Salam sejahtera bagi kita semua... Setelah Operator sekolah mengerjakan dan mengirimkan data PMP yang sudah dihitung rapor mutu, maka Bapak dan Ibu pengawas perlu melakukan proses verifikasi rapor mutu dari masing-masing sekolah binaannya. Verifikasi hanya dapat dilakukan kepada sekolah yang sudah melakukan perhitungan raport mutu dan sinkronisasi pada aplikasi EDS.

Sehubungan dengan hal tersebut, berikut panduan cara verifikasi rapor mutu PMP oleh Pengawas Sekolah Binaan masing-masing :

  1. Klik tautan supervisi.pmp.kemdikbud.go.id/login login menggunakan NIP dan password NIP juga, setelah berhasil login pengawas dapat mengganti passwordnya dengan cara klik pada Profil Pengguna, jika tidak diganti password juga tidak apa-apa.

  2. Setelah berhasil login klik menu Verval Rapor Mutu, terlihat Status Rapor Mutu sekolah yang Selesai Dihitung dan Belum Dihitung. Bagi sekolah dengan keterangan Belum Hitung, Pengawas Sekolah belum bisa melakukan Verval Rapor Mutu sampai sekolah melakukan proses hitung rapor mutu dan sinkronisasi di Aplikasi EDS.

  3. Kemudian silahkan verifikasi rapor mutu sekolah binaan dengan pilihan Setuju dan Koreksi serta Keterangannya.

  4. Setelah proses Verval Rapor Mutu selesai di proses, maka Pengawas dapat mengunduh dalam file format excel hasil rapor mutu tahun terpilih dengan cara klik menu Rapor Mutu Sekolah lalu pilih sekolah klik ikon kemudian klik Rapor Mutu.

  5. Selanjutnya klik ikon excel dibawah profil pengawas, maka file unduhan/download rapor mutu sudah terunduh dan dapat dibuka.

Demikian panduan cara verifikasi dan validasi raport mutu oleh pengawas sekolah binaan masing-masing, semoga bermanfaat dan terimakasih.

Jumat, 05 Juni 2020

INFORMASI PPDB ONLINE SMP NEGERI KOTA BEKASI 2020



Assalamualaikum wr. wb.
Bagi masyarakat Kota Bekasi yang berminat melanjutkan pendidikan ke SMP Negeri 48 Kota Bekasi, berikut informasi tentang Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun 2020 di Kota Bekasi.
Informasi lengkap sebagai berikut : 

  1. KEPWAL PELAKSANAAN PPDB ONLINE KOTA BEKASI 
  2. PERWAL TATA CARA PPDB ONLINE KOTA BEKASI 
  3. INFORMASI UMUM TENTANG PPDB KOTA BEKASI
  4. LINK PPDB ONLINE KOTA BEKASI
  5. VIDEO CARA PENDAFTARAN  
  • Cara Pengajuan Akun Pendaftaran PPDB Online Kota Bekasi 2020/2021

  • Cara Cek Verifikasi Akun PPDB Kota Bekasi (Status "SUDAH DIVERIFIKASI")

  • Cara Cek Verifikasi Akun PPDB Kota Bekasi (Status "DITOLAK")

  • Cara Aktivasi Akun, Pilih Sekolah Jalur Zonasi, dan Cetak Pendaftaran 

  • Cara Unggah Berkas Jalur Anak Guru dan Jalur Prestasi Tahfidz Qur'an 

  • Cara Cek Hasil Pendaftaran PPDB Kota Bekasi
 

BERITA ACARA RAPAT PENENTUAN KELULUSAN SMPN 48 KOTA BEKASI TAHUN 2019-2020

Dokumentasi Rapat

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Sekolah Nomor : 800/143.1/SMPN.48 tentang Kriteria Kelulusan Peserta Didik Dari Satuan Pendidikan Tahun Pelajaran 2019/2020 SMPN 48 Bekasi pada tanggal 15 April 2020 dan hasil Rapat Penentuan Kelulusan SMP Negeri 48 Kota Bekasi yang di ikuti oleh dewan guru pada hari Selasa tanggal 02 Juni 2020 di SMP Negeri 48 Kota Bekasi. 
Berikut adalah Berita Acara dan Lampiran Kelulusan Siswa SMP Negeri 48 Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2019/2020 :

Rabu, 03 Juni 2020

DOKUMENTASI RAPAT KELULUSAN SMP NEGERI 48 KOTA BEKASI TAHUN PELAJARAN 2019-2020

DOKUMENTASI RAPAT KELULUSAN SMP NEGERI 48 KOTA BEKASI 
TAHUN PELAJARAN 2019-2020




Kamis, 28 Mei 2020

Data Guru

Data Guru
Data Guru SMP Negeri 48 Kota Bekasi
Tahun Pelajaran 2019/2020

No
Nama
Status
Golongan
Jabatan
1
R. Achmad Nursaid
PNS
IV/a
Guru Mapel
2
Endroyono
PNS
IV/a
Guru Mapel
3
Siti Asiah
PNS
III/d
Guru BK
4
Aderlina Butar Butar, S.pd
PNS
III/c
Guru Mapel
5
Tatang Sukanta
PNS
III/a
Guru Mapel
6
Deden Supriyadi,s.pd
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
7
Elis Nur Hasanah
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
8
Endang Subekti
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
9
Fabella Widarfeny
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
10
Fernando Agousto
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
11
Janin Burhani
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
12
Jumadi
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
13
Mamat Hermawan
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
14
Maria Irvani Avian
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
15
Nina Puji Ariyani
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
16
Reni Wulandari
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
17
Sofyan Nurdin
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel
18
Wachyu Rachmat Hidayat, Spd.
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Guru Mapel

Data TU

Data TU
Data Tata Usaha SMP Negeri 48 Kota Bekasi
Tahun Pelajaran 2019/2020

No
Nama
Status
Golongan
Jabatan
1
Hambali
PNS
IV/a
Kepala Sekolah
2
Ageng Setiawati, Se
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
3
Andi Aristira
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
4
Esye Eka Pramanasari
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
5
Harry
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
6
Hendra Kurniawan
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
7
Siti Nurhasanah
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
8
SUSILAWATI
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah
9
Triyadi
Honor Daerah TK.II Kab/Kota
-
Tenaga Administrasi Sekolah

Rabu, 20 Mei 2020

Cara Mengisi Biodata, Titik Koordinat Rumah, dan Cek Nilai Raport Pada PPDB Jabar 2020

Assalamualaikum wr. wb.

Mengingat indonesia belum terbebas dari virus corona, pemerintah telah menyiapkan upaya dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2020 secara online yang sudah tertuang dalam Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 terkait Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Coronavirus Disease (Covid-19).
Disini kami akan menjelaskan cara mengisi biodata, titik koordinat rumah, dan cek nilai raport siswa.
  1. Kunjungi https://pendaftar.ppdb.disdik.jabarprov.go.id/
  2. Setelah jendela web terbuka masukan username dan password yang sudah diberikan oleh pihak SMP asal siswa.
  3. Setelah masuk akun terdapat isian data yang harus di isi
  4. Lengkapi data yang masih kosong (jangan sampai ada yang kosong)

  5. Masukan Lokasi sesuai Kartu Keluarga di coordinate, cara mencari coordinate dengan menggunakan aplikasi Google maps
  6. Klik Simpan jika data sudah sesuai dengan biodata siswa
  7. Selanjutnya klik menu Raport untuk melihat nilai pengetahuan raport selama 5 semester
  8. Jika ada ketidakcocokan nilai yang tertera dengan nilai yang ada di raport segera hubungi operator sekolah SMP.
  9. Setelah semua data selesai diisi dan di cek kevalidannya silahkan logout.
Demikian penjelasan cara mengisi biodata, titik koordinat rumah dan cek nilai raport pada PPDB Jabar 2020. Jika ada kekeliruan dalam informasi ini atau ada yang perlu ditanyakan silahkan isi di kolom komentar. 
Wasalamualikum wr.wb.